Bupati: Tanggungjawab Terbesar Pemimpin Adalah Memaksimalkan Kapasitas dan Amanah

    Bupati: Tanggungjawab Terbesar Pemimpin Adalah Memaksimalkan Kapasitas dan Amanah

    PASURUAN - Seorang pemimpin sudah seyogyanya menunaikan tugas dan amanah yang diembannya semaksimal mungkin. Penegasan itu diungkapkan Bupati Irsyad Yusuf pada saat hadir dalam kegiatan Bimbingan Teknis (Bimtek) Leadership Kepala OPD yang diselenggarakan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Pasuruan.

    Bertempat di Kaliandra Resort, Kecamatan Prigen, Kepala Daerah menyampaikan tentang beberapa intisari penting yang wajib dimiliki oleh Kepala Perangkat Daerah di lingkungan Pemerintah Kabupaten Pasuruan. Utamanya di era disrupsi yang serba dituntut adaptif terhadap segala perubahan jaman.

    “Saya yakin, Bapak Ibu dan kita semuanya punya kemampuan, punya kelebihan disamping kekurangan kita. Saya juga begitu. Menjadi pemimpin, yang paling rumit adalah bagaimana kapasitas, kemampuan dan amanah yang kita miliki bisa kita optimalkan. Dan itu membutuhkan ketahanan dan dukungan, terutama dari keluarga, ” papar Bupati di hadapan seluruh Kepala Perangkat Daerah yang hadir.

    Dalam sambutannya, Bupati memberikan semangat dan motivasi kepada seluruh Kepala OPD agar mampu melaksanakan tugas dan kewajibannya dengan baik. Sembari membagikan pengalaman berkaryanya sebelum menjadi Bupati Pasuruan selama dua periode. Seperti yang dituturkan berikut ini.

    “Sekali lagi, pemimpin itu punya tanggung jawab besar. Track rekord saya bisa seperti ini juga tidak begitu saja, tetapi berawal dari pengalaman. Pengalaman kerja dimana-mana, ilmu dimana-mana, kesempatan datang dari mana-mana.  Masing-masing pemimpin punya tanggung jawab, punya beban tugas, ” ujarnya pada hari Jumat (12/11/2022).

    Lebih lanjut, Bupati berharap, Kepala Perangkat Daerah mampu membangun dan bekerja sama dengan baik dalam mengelola organisasi. Hal itu dapat diwujudkan dengan membangun hubungan yang sehat dan kuat antara atasan dengan stafnya. Termasuk membangun integritas dan loyalitas,  kebersamaan yang baik dalam team work.

    “Dengan demikian, di kantor bisa tercipta situas kerja yang kondusif, terkendali, harmonis. Serta menjunjung nilai-nilai kebenaran sesuai dengan ajaran agama dan peraturan perundangan yang berlaku. Hal itu selaras dengan tujuan digelarnya Bimtek Leadership, yaitu untuk mempertajam dan membentuk karakter pemimpin yang loyalis dan berintegritas. Sehingga mampu menjadi tauladan     bagi bawahannya, ” ucap Bupati.

    Digelar selama tiga hari terhitung mulai tanggal 10-13 November 2022, Gus Irsyad sapaannya juga menjabarkan tentang definisi tugas dan kewajiban seorang pemimpin secara luas. Berikut memberikan contoh konkrit dalam pelaksanaan di lapangan.

    “Pemimpin yang kaya itu tidak terlalu banyak bicara tetapi selalu menghadirkan optimisme dan beresiko untuk  diri kita sendiri. Makanya, saya berharap menjadi seorang pemimpin harus bisa mengolah menajemen pemerintah, ” tandasnya dengan penuh semangat dan optimis.

    Sementara itu, Kepala BKPSDM, Ninuk Ida Suryani menambahkan, target dari pelaksanaan Bimtek Leadership lebih kepada upaya mempertajam kemampuan seluruh Kepala OPD sebagai pemimpin yang efektif, inspirasional dan membawa transformasi. Juga untuk mempertajam serta pembentukan karakter yang loyalis dan berintegritas serta mampu membangun tim yang berinovasi dan berkolaborasi. Tidak ketinggalan pula bertujuan untuk membangun jiwa korsa, membangun psikologi dan mental kepemimpinan yang stabil, kuat dan handal.

    Selama tiga hari pelaksanaan, beragam materi tentang kepemimpinan dihadirkan dengan sangat dinamis dan penuh kekeluargaan oleh masing-masing narasumber. Misalnya tentang Kepemimpinan Yang Efektif, Indeks Profesionalitas Aparatur Sipil Negara (ASN), Urgensi Inovasi Dalam Pelayanan Publik. Ada juga materi tentang Mengelola Stres Saat Bekerja dan Mewujudkan Lingkungan Kerja Yang Sehat Mental, Kepemimpinan Di Alam Terbuka dan meneladani Kepemimpinan Dari Rosulullah.

    Kegiatan diikuti oleh Sekretaris Daerah, seluruh Asisten dan Staf Ahli Bupati. Berikut seluruh Kepala OPD, Kepala Bagian dan Camat. Diantara narasumber yang dihadirkan, Wakil Bupati Mujib Imron serta Sekretaris Daerah Kabupaten Pasuruan Yudha Triwidya Sasongko. Selain itu juga mengahdirkan Founder PT Quantum HRM International, Pribadiyono dan Badan Kepegawaian Negara. (*)

    pasuruan
    Achmad Sarjono

    Achmad Sarjono

    Artikel Sebelumnya

    Pemkab Pasuruan Raih Penghargaan Bakti Ekonomi...

    Artikel Berikutnya

    Sambut Hari Jadi Kab. Pasuruan ke-1093,...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Nagari TV, TVnya Nagari!
    Babinsa Timika Ajarkan Matematika Metode Gasing di SD Inpres Nawaripi
    Polri Tegas Tindak Pelanggaran Etik Kasus DWP 2024
    Satgas Yonif 715/Mtl Gelar Pelayanan Kesehatan kepada Masyarakat di Papua
    Hendri Kampai: Tidak Siap Menampung Anak-anak Cerdas Lulusan Luar Negeri, Indonesia Terancam 'Brain Drain'

    Tags